Bagi teman-teman panitia inisiasi FISIP UAJY dan mahasiswa baru FISIP UAJY angkatan 2009 yang mempunyai unek-unek, cerita lucu-duka-lara selama inisiasi 11-12 Agustus lalu, bisa mengirimkan karya tulisnya ke alamat redaksi Selasar Online di xaveriuszoned@yahoo.com atau hendiva87@yahoo.com

Karya yang dikirim akan diseleksi terlebih dahulu, sebelum dimuat.

ttd
Tim Jurnal
News Ticker News Slideshow fotonya sudah di-upload! Tapi belum semuanya. Harap sabar ya! Divisi Dokumentasi masih berusaha merampungkan semuanya. Trailer filmnya ditunggu saja ya!

Profil Panitia: Maria Amanda


ditulis oleh Kade Galuh

Terdapat berbagai alasan mengapa seseorang tertarik masuk jurusan Ilmu Komunikasi di FISIP UAJY. Ada yang merasa dirinya super cerewet sehingga komunikasi mungkin menjadi jurusan yang tepat baginya, ada juga yang sudah terbiasa ngomong di depan umum, sudah sering menjadi master of ceremony di berbagai event, atau ingin menjadi seorang penyiar baik radio maupun televisi. Naah… alasan terakhir tersebut tampaknya mirip dengan alasan seorang panitia Inisiasi RT 05 FISIP sehingga ia masuk jurusan komunikasi FISIP UAJY.

Maria Amanda Geraldine Nindita lahir di Kupang, 8 Desember 1988. Ia memilih masuk ke FISIP UAJY karena tertarik dengan dunia broadcasting. Dunia broadcasting yang ia maksudkan adalah segala jurnalistik penyiaran, baik radio maupun televisi. Setelah browsing di internet, ternyata FISIP jurusan Ilmu Komunikasi yang paling baik di UAJY. Meskipun begitu, cewek yang akrab dipanggil Ditong ini mengaku tidak puas dengan komunikasi UAJY. “Di sini kan konsentrasi studinya hanya ada empat. Bagi orang-orang yang ingin menekuni broadcast harus masuk ke jurnalisme. Padahal, jurnalisme lebih menekankan pada keahlian tulis-menulis ketimbang siarannya,” ujarnya penuh semangat.

Mahasiswi ilmu Komunikasi angkatan 2008 jurusan Jurnalisme ini bercita-cita ingin KKL sekaligus diterima kerja di Trans TV ini sangat fokus memupuk keahliannya dalam bidang penyiaran. Saat ini ia aktif di UKM Atma Jaya Radio (AJR) dan Atmajaya Broadcasting Network (ABN). Ia bahkan menempati posisi sebagai music director di AJR. Kecintaannya terhadap dunia penyiaran ternyata sama besarnya dengan kecintaannya terhadap musik-musik band J-Rocks. “J-Rocks tuh beda aja dari band-band yang lain. Bukan berarti aku suka musik Japanese, tapi lagu-lagu mereka enak aja. Kalau sekarang kan tipe-tipe musik tiap band hampir sama, melayu-melayu gitu, kalo J-Rocks beda,”jelasnya. Selain menyukai musik-musik J-Rocks, ia juga menyukai musik-musik mellow dan juga emo. Yah, cocoklah dengan karakter Ditong, dari luar terlihat nyeremin, tapi dalemnya lembut boo…! Sama kayak musik emo, nge-beat, tapi kalo dihayati syairnya, bisa mellow banget.

Cewek penyuka warna ungu ini pernah sakit-sakitan karena minuman favoritnya, soft drink. “Dulu waktu SMP, aku sempet sakit-sakitan gara-gara kebanyakan minum soft drink dan makan supermie. Pernah gejala tifus, dan maagku divonis udah parah gitulah sama dokter,” jelasnya. Semenjak itulah, kini Ditong mulai mengurangi konsumsi soft drink.

Keikutsertaannya dalam panitia inisiasi RT 05 FISIP kali ini karena ia tidak ingin menyia-nyiakan waktunya saat masih kuliah ini. “Tahun depan kan aku udah KKL, jadi mending aku ikut sekarang, karena kalau udah kerja kan gak bisa kayak gini lagi,” jelasnya. Memang sih, kehidupan kuliah yang terbilang cukup singkat- bagi mahasiswa yang ingin menyelesaikan tepat waktu- harus mampu memanfaatkan momen. Harus disadari bahwa dunia kerja akan jauh berbeda dengan masa-masa kuliah. Tidak heran bila banyak mahasiswa aktif mengikuti kegiatan di kampus sebelum masuk ke dunia kerja sesungguhnya. Ditong tergabung dalam divisi Usaha Dana pada inisiasi RT 05 FISIP.

0 komentar:


View My Stats